Tim Macan Linggau Berhasil Ungkap Kasus Pencurian dengan Pemberatan

Pada hari Senin tanggal 25 Maret 2024 sekira pukul 03.00 Wib telah terjadi pencurian dengan pemberatan di salah satu RUKO di Jalan Kenanga II Rt. 05 Kel. Batu urip Kec. Lubuk Linggau Utara II.

Korban pulang sekira pukul 10.00 Wib ke RUKOnya melihat bahwa pintu RUKOnya telah rusak dan 4 (empat) buah velg mobilnya yang diletakkan di teras rumah ya hilang beserta beberapa barang lainnya mendengar hal tersebut Tim Macan Linggau langsung melakukan penyelidikan.

Kemudian pada hari Sabtu tanggal 30 Maret 2024 Tim Macan Linggau mendapatkan informasi bahwa ada pelaku diantaranya 3(tiga) orang dari 6(enam) orang berada di daerah Kenanga I Kota Lubuk Linggau.

kemudian Tim Macan Linggau langsung mengejar dan menangkap 3 (tiga) orang pelaku tersebut dan berhasil mengamankan dan membawa pelaku tersebut ke Polres Lubuk Linggau agar di mintai keterangan serta diproses sesuai hukum dan ketentuan yang berlaku sedangkan 3(tiga) pelaku lainnya masuk dalam DPO (Daftar Pencarian Orang) Polres Lubuk Linggau.

Lebaran didalam sel !!

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *